Halaman

Sabtu, 07 September 2013

#PempekPalembang : Resep Ibu

 Hehehe... Kalau di TL selalu aja bercerita tentang #PempekPalembang , kali ini akan membahas sedikit resep dari ibu. heheh... ^,^
Beruntunglah buat teman-teman yang baca ini blog... 
Yang penasaran rasanya #PempekPalembang asli bisa coba buat sendiri... sepertinya budget bahan-bahannya murah *kecuali ikannya ya* ^,^

Semoga bermanfaat....

picture : google.com
Bahan:
1. Gilingan Ikan gabus/ikan tenggiri/ikan kacang-kacang/ikan kapas2
(Ikan kacang2 dan ikan kapas2 : baunya agak menyengat, terus wrn pempek gak putih, berbeda dengan ikan gabus dan ikan tenggiri akan lebih putih)
2. Gula 2sdt
3. Garam 1sdt
4. Air es 25ml
5. Tepung sagu (biasanya sering disebut dengan sagu tani, jangan sampe salah dengan tapioka)
6. Tepung terigu 2sdm
(Catatan: untuk menghasilkan pempek yang enak biasanya perbandingan ikan dan tepung sagu itu adalah 1:1, 1kg ikan :1kg tepung sagu)

Cara membuat:
- Masukkan ikan, gula, garam campurkan hingga rata. Pastikan semua tercampur rata. 
- Tambahkan tepung sagu perlahan sambil diaduk dan sedikit tepung gandum. 
   Adonan pempek jangan dibentuk hingga kalis, cukup jadikan satu dan tidak terlalu lengket atau benyek. 
Setidaknya bisa dibentuk menjadi lenjeran atau bulat-bulat kecil. Setelah itu dibentuk sesuai keinginan. 
- Siapkan panci dengan air untuk merebus, jangan terlalu penuh agar tidak meluber saat merebus pempek. Didihkan terlebih dahulu air di panci setelah mendidih masukan sedikit minyak goreng, agar adonan pempek yang akan direbus tidak menempel satu sama lain. 
- Masukkan pempek perlahan dan rebus hingga matang. Ciri bahwa pempek sudah matang adalah pempek akan mengapung di permukaan panci, bisa jg dicek dengan mengambil satu pempek lalu dibelah untuk melihat kematangan pempek.
- Kemudian pempek tiriskan. Dan dinginkan. Pempek bisa dinikmati dengan menggorengnya terlebih dahulu atau langsung dimakan.

Taraaaa Pempek siap untuk dimakan :D eh ada temannya lho untuk makan pempek ini biar makan mantap. Cuko : pendamping mantap makan #PempekPalembang

 Kalau masih bisa binggung bisa tanya2 ya :D
follow @RN_Arini *,*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar