Libur telah tiba....
Libur telah tiba...
Hore... Hore... Hore...
Simpanlah tas dan bukumu
Lupakan keluh kesahmu....
Libur telah tiba...
Libur telah tiba...
Hatiku gembira....
Suara-suara ramai ini sudah terdengar mengaung di jalan depan rumah. Beberapa anak usia 7 hingga 15 tahun sudah siap dengan rapat terbuka mereka... Ya jelaslah. Mereka rapat di alam terbuka dengan membawa beberapa gadget mereka. Hallah harusnya mereka membawa perlengkapan untuk berkemah. Mengamati mereka dari kejauhan, tersungginglah lengkungan senyum di bibir munggil ini.
bersiap akan kemah di depan rumah ^o^ |
Mereka dengan jutaan mimpi-mimpi mereka di tahun ajaran baru sekolah. Ada yang rela meninggalkan rumah demi mandiri di tanah Jakarta. Ada yang masuk terus bersekolah yang tak jauh dari tempat tinggal. Mereka sama-sama MERAIH MIMPI. Buatku yang mendengarkan mereka sore ini. Inilah masa dimana aku bisa mengenang masa-masa kecilku bersama teman kecilku. Mengingat setiap flashback kebahagian masa kecil.
Tapi bedanya kali ini, mereka sudah terbiasa dengan gadget super modern di tangan mereka, dan aku bersama teman-temanku dulu terbiasa dengan tingginya ilalang yang tajam demi mencari belalang dan capung. Kontras tapi inilah zaman yang terus berkembang.
Kembali melihat mereka rapat terbuka, beberapa dari mereka setuju untuk membeli snack untuk bekal berkemah. Lokasi berkemah kali ini adalah halaman rumah. Karena posisi rumah kami yang berdekatan, bisa dibayangkan kompleks perumahan dengan perkarangan seadanya, akhirnya menjadi keputusan akhir mereka.
Malam menjelang, beberapa dari mereka sudah bersiap. Ada yang mendirikan tenda. Ada yang hanya duduk, binggung akan melakukan apa. Bagi mereka, berkumpul bersama adalah hal yang sangat MENYENANGKAN. Mereka habiskan waktu mereka dengan bercanda, berlarian di sepanjang jalanan agak bertebing di depan rumah. Ada juga hal yang mereka lihat. BINTANG yang bersinar di malam ini.
Kekenyangan Part I |
Mari Makan Part II |
Mienya enak banget ya 6,6 |
Masak yooo masak ^,^ |
Makannya di teras Rumah ^,^ biar keliatan siapa yang paling laper :P |
Makan dan Minum sepuas mereka diselingin dengan tawa canda mereka. Hingga pagi menjelang, aku masih saya bisa mendengar suara mereka tertawa. Mereka terjaga hingga subuh, bahkana ada yang tak bisa tidur. Lebih senang mengamati teman-temannya tertidur.
Inilah mereka dengan sejuta keindahan berkemah seadanya, yang penting HAPPY ^o^
ngobrol bareng yuks...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar